12/26/13

Pre-Season week 5 : Inferno tumbang, crocs dan LS berbagi angka

Kiri - kanan : Robbi (25), Syefi (26), Ivan (66)

      Sabtu lalu (21/12), menjadi pertandingan terakhir dari 4 tim yang berlaga di pre-season surabaya bowl season 2. Keempat tim tersebut adalah, seaborg V inferno, dan derby 'el clasico', crocodile V lobster spartan.

      Lobster spartan harus menjalani pertandingan berat ketika menjamu crocodile dalam derby klasik 'el clasico'. Mereka bahkan harus kecolongan 13 poin di 7 menit awal pertandingan. Namun, bukan LS kalau tidak bisa mengejar poin. Perlahan, LS mulai menemukan permainannya. Dimulai dari remo yang berhasil melakukan pancake plus first down yang didapat melalui ivan. Di akhir babak pertama, syefi berhasil mencetak touchdown debutnya bagi LS. Skor 13 - 6 berakhir hingga babak pertama usai.

      Di babak kedua, LS terus menekan crocodile. Alhasil...[Read more...]





Klasemen akhir pre-season surabaya bowl season 2






  • Crocodile memuncaki klasemen akhir pre-season surabaya bowl 2 walaupun di pertandingan akhir melawan LS crocs hanya bermain imbanag 19 - 19. 
  • Kalahnya inferno dari seaborg plus berhasil nya LS menahan imbang crocs membuat mereka berada di peringkat 2 klasemen akhir. 
  • Seaborg yang berhasil menumbangkan inferno di laga terakhir merangkak naik ke posisi 3 pada klasemen akhir pre-season surabaya bowl season 2. 
  • Kalah dari seaborg membuat inferno harus puas berada di posisi 4 diatas gladiator. 
  • Kekalahan 4 kali dari 4 kali main tak membantu banyak 'para gladiator' di pre-season surabaya bowl 2 kali ini. 




12/20/13

Comeback sukses kurni elnino

 
Kiri - kanan : Aryo, Lukman, Kurni Elnino (72), PamPam, Hasbi Azhar (depan), Jolly (22). Salah satu aksi kurni saat menjalankan taktik 'jalur neraka'.


      Kurni elnino, pemain defensive lineman LS bernomor punggun 72 tersebut berhasil melakukan ‘comeback’ nya. Ya, ia ikut ambil peran dalam kemenangan lobster Spartan ketika mengalahkan glads minggu lalu (14/12).


      Kurni elnino sudah lama sekali absen. Ia salah satu pemain LS yang sudah absen begitu lama. Pada pertandingan itu pula, ia berhasil menunjukkan kmbinasi ‘jalur neraka’ yang sudah sering ia lakukan bersama hasbi azhar. Strategi tersebut pun berhasil 3x sebelum akhirnya pemain offensive glads mengganti strategi mereka. Ditambah dengan aryo yang melakukan ‘blitz’ lewat jalur sebaliknya.

      Sudah lama absen, kurni memang...[Read more...]



Pre-season SurBowl II week 4 : Lobster spartan kembali raih kemenangan, seaborg kembali kalah



Kiri - kanan : Sugab, Jolly, PamPam (14), Aryo (7)



      Lobster Spartan berhasil meraih kemenangan kedua nya setelah berhasil mengalahkan Surabaya gladiator minggu lalu (14/12).
      Kedua tim menampilkan pertarungan yang begitu ketat di awal laga. Namun, dengan trick play yang dimiliki LS, mereka berhasil menembus lewat kombinasi 2 QB Ardha75-Ivan. Ivan berhasil menembus pertahanan glads dengan bantuan block dari grahadeden dan robbi. Sayangnya, LS tak bisa menambah skor lewat TFP.
      Glads tak diam begitu saja. Mereka sempat menekan LS beberapa kali. Tapi, lobster Spartan berhasil bertahan dengan baik di babak pertama. Selang beberapa menit, LS kembali berhasil mencetak touchdown melalui ivan. Sekali lagi, kombinasi apik nya dengan ardha75 plus bantuan blocking dari grahadeden & robbi membuat ia bisa melewati hadangan pemain gladiator. Babak pertama berakhir dengan keunggulan LS 12 – 0 atas glads.
      Di babak kedua, LS memasukkan beberapa pemain seperti tigo SH, yang mencetak TD di pertandingan sebelumnya, PamPam, Hasbi Azhar, Fajar, dan beberapa pemain lainnya. Hal tersebut terlihat begitu efektif ketika kombinasi ‘jalur neraka’ hasbi azhar-kurni elnino berhasil menekan para pemain glads ketika mereka mendapat giliran offense. ‘Old play’ yang sudah lama tak terlihat membuat beberapa pemain glads kaget. Ditambah lagi adanya tigo di posisi CB dan juga aryo yang menjaga zone luar.
      Tapi, hal tersebut tak berlangsung lama. Utaz, sang ace dari gladiator berhasil...[Read more...]




12/8/13

Debut sukses Remo & Ari 'Raptor'


Kiri ke kanan : Ivan (66), Robbi (25), Hasbi Azhar (10), Remo, Alvin (14) ketika berada di Jogja

      Selain 'comeback sempurna' beberapa pemain LS ketika melawan seaborg ssabtu lalu (7/12), Kedua pemain LS ini juga berhasil melakukan debut sukses mereka. Kedua pemain tersebut adalah remo & ari 'raptor'.

      Untuk remo sendiri, ini bukan pertama kalinya ia bermain bersama LS setelah lepas dari gladiator. Remo sempat mengawali debutnya saat LS mengikuti kompetisi NFG II di jogja mei lalu. Tapi, ia belum pernah sama sekali bermain bersama LS di laga biasa. Dan kemarin (7/12) menjadi yang pertama kalinya ia bermain bersama LS di laga biasa.

      Sedangkan untuk ari 'raptor', sabtu lalu (7/12) menjadi...[Read more...]




Comeback sempurna Tigo SH, PamPam, Hari, Fajar, & Deryl

Prito Pareto, Deryl, dan PamPam ketika SFFL season III juli, 2012

      Kemenangan LS atas seaborg sabtu lalu (7/12) tak lepas dari peran beberapa pemain yang bermain pada laga tersebut. Terurama beberapa pemain yang melakukan comebacknya seperti tigo SH, PamPam, Hari, Fajar, dan Deryl.

      Untuk tigo dan hari, mereka terakhir kali bermain adalah ketika LS kalah dari seaborg 9 november lalu. Sedangkan PamPam dan fajar sudah 1 bulan lebih mereka absen dari tim. Sementara itu, deryl yang harusnya dijadwalkan melakoni comebacknya lebih awal, justru baru bisa bermain sabtu lalu (7/12). Dari 5 pemain yang melakukan comeback, deryl lah yang terlama absen dari tim.

      Kelima pemain tersebut menujukkan permainan...[Read more...]



Week 3 Pre-season SurBowl II : LS akhiri paceklik setelah 8 bulan tanpa kemenangan

Lobster spartan ketika menghadapi ITS Seaborg november lalu

      Akhirnya! Lobster spartan berhasil meraih kemenangan pertamanya setelah paceklik selama 8 bulan. Ya, LS berhasil mengalahkan ITS Seaborg pada lanjutan pre-season SurBowl II sabtu lalu (7/12).

      LS yang memang telah menargetkan kemenangan pada laga tersebut menunjukkan permainan yang cukup baik. Walaupun sempat gagal menjalankan beberapa trick play di awal babak pertama, LS berhasil menekan seaborg. LS juga mampu bertahan dengan baik dalam menghadapi offense seaborg.

      Di babak pertama, ardha75 sempat beberapa kali melakukan pass failed. Tapi, jolly dan robbi berhasil menangkap beberapa pass yang dilakukan kapten LS tersebut. Jolly juga berhasil membawa LS maju beberapa yard setelah mampu menangkap bola dengan cara yang unik. Saat bertahan, ada kombinasi aryo-sugab-habek yang mampu menekan pemain offense seaborg. Puncak nya, ketikat sugab berhasil meng-intercept pass dari alvin (seaborg). LS sempat mencetak touchdown di babak pertama lewat pass yang berhasil ditangkap oleh hasbi azhar. Tapi hal tersebut harus dianulir karena habek yang dianggap 'out of bounds'. Alhasil, babak pertama berakhir dengan skor kacamata.

      Di babak kedua, LS semakin menekan seaborg. Bahkan, tigo SH yang pada pertandingan tersebut melakukan comeback nya berhasil meng-intercept pass seaborg dan berhasil mencetak touchdown. Hal tersebut semakin memacu semangat para pemain LS. Selang beberapa menit, giliran kapten ardha75 yang berhasil melakukan intercept setelah berduel dengan umar. Mendapat giliran offense ardha langsung melakukan beberapa trick play lagi. Alhasil, hasbi azhar berhasil menangkap bola hasil umpan dari ardha75 di wilayah goal line seaborg. 12 - 0 untuk keunggulan LS.

      Pada TFP point, pampam berganti posisi menjadi...[Read more...]



12/4/13

Syefi & Sugab : LS satu - satunya tim yang mengalami penurunan

Robbi, syefi, & ivan ketika LS v Seaborg beberapa waktu lalu

      Kekalahan ‘besar’ LS ini juga mendapat perhatian dari TE + WR serba bisa LS, syefi. Selain syefi, sugab juga menambahkan komentarnya. Di temui LSMail sabtu lalu usai pertandingan mereka berkomentar tentang performa LS belakangan ini.

      “Semua tim sedang pada masa – masanya berkembang. Mereka bermain sangat baik, koordinasinya juga pas. Tapi, disaat semua tim berkembang, LS justru satu – satunya tim yang mengalami penurunan. Jadi sudah nggak heran lagi kalau kita bisa mendapat hasil seperti ini.” Tutur pemain bernomor punggung 26 tersebut.

      “Nggak hanya kekurangan pemain, lama – kelamaan, kalau LS nggak bisa...[Read more...]




Week 2 Pre-Season SurBowl II : Inferno berhasil tumbangkan LS


     
Lobster spartan ketika menghadapi inferno

      Sementara itu, dipertandingan lainnya antara lobster Spartan V inferno juga terjadi kejutan. Inferno berhasil keluar sebagai pemenang di ‘match ulangan play-off surbowl season 1’ setelah “menghancurkan” lobster Spartan dengan skor yang cukup telak, 23 – 8.

      Kemenangan tersebut menjadi angin segar bagi inferno sendiri untuk menghadapi lawan berikutnya di pre-season surbowl 2 ini. Sedangkan bagi LS, selain menambah panjang rekor kekalahan LS di tahun 2013 ini, kekalahan tersebut juga menjadi kedua “terparah” setelah kalah telak 28 – 0 dari inferno pada friendly game tahun lalu. 

      Sebelumnya, LS hampir tak pernah kalah dengan skor yang begitu telak, pada match sebelumnya melawan Seaborg pun mereka berhasil ‘sedikitnya’ menaikkan performa permainan mereka walaupun pada akhirnya harus kalah tipis dari Seaborg. Hal tersebut memang diluar dugaan.

      Terlihat dari jumlah pemain, LS sudah...[Read more...]




11/18/13

Week 1 Pre-Season : Gladiator harus tumbang dari ITS Seaborg


ITS Seaborg V Surabaya Gladiator

      Tumbang nya inferno disusul oleh tumbangnya surabaya gladiator. Walaupun bermain cukup bagus di awal babak, gladiator harus kalah dari ITS Seaborg dengan skor 18 - 8.

      Di awal babak pertama, ITS Seaborg melakukan beberapa kesalahan termasuk bad snap yang cukup sering mereka lakukan. Namun, gladiator gagal memanfaatkan celah tersebut dan harus tertinggal lebih dulu setelah seaborg berhasil mencetak touchdown. Gladiator segera bangkit setelah helmi berhasil menangkap long pass dengan sangat baik. Gladiator justru sempat membalikkan kedudukan setelah berhasil mendapat safety. Skor pun bertahan hingga babak pertama usai.

      Di babak kedua, seaborg semakin bermain dengan baik. Berbeda dari babak pertama, mereka jarang melakukan...[Read more...]



Week 1 Pre-Season : Inferno gagal menangi "final ulangan"

Crocodile V Inferno

      Pre-season surbowl II telah dimulai sabtu lalu (16/11). Pertandingan pertama menyajikan "final ulangan" surabaya bowl 1. Ya, siapa lagi kalau bukan crocodile V inferno. Tapi sayangnya, inferno harus kembali kalah dengan skor 26 - 18.

      Inferno bermain apik di awal babak pertama. Mereka terus menekan crocodile. Tapi sayang, inferno gagal memanfaatkan peluang emas untuk mencetak touchdown. Alhasil, bola pun beralih ke crocodile. Berbeda dengan inferno, crocodile bermain nyaris tanpa kesalahan lewat pass play mereka. Hardi berhasil menjauhkan crocodile dari goal line crocs sendiri setelah berhasil menangkap pass dengan baik dan menghasilkan first down. Setelah gaza, dani pun berhasil menangkap pass dengan baik membuat crocs mendapat first down yang kedua. Semakin dekat dengan goal line, membuat crocs semakin 'buas'. Alhasil, gaza berhasil membuka keunggulan crocs setelah mencetak touchdown. Tapi sayang, TFP crocs berhasil digagalkan oleh inferno.

      Ketinggalan, membuat inferno harus segera menyamakan kedudukan. Namun, inferno malah melakukan kesalahan fatal pada pass play mereka sehingga hardi mampu meng-intercept pass dengan baik. Memainkan beberapa trick play seperti di final, membuat inferno 'kebingungan' menghadapi play crocodile. Yayan pun berhasil mencetak touchdown nya setelah memainkan trick play yang baik dengan gaza dan dani. TFP yang dilakukan crocs pun sukses. Skor bertahan hingga berakhirnya babak pertama. Crocodile unggul dengan 13 - 0.

      Dibabak kedua, inferno tak memiliki...[Read more...]



11/11/13

Bermain atraktif, LS alami kekalahan, lagi


      Sabtu (9/11) lalu, lobster spartan kembali harus mengalami kekalahan yang ke lima secara berturut - turut. Walaupun kalah, lobster spartan menunjukkan permainan yang begitu baik. Para pemain bermain dengan motivasi tinggi untuk menang.

      Di babak pertama, sekali lagi ivan di percaya menjadi QB di awal laga. Walaupun bermain sedikit monoton, namun LS berhasil menekan pertahanan ITS Seaborg dengan baik. Alhasil, ivan berhasil mencetak touchdown setelah mengecoh beberapa pemain seaborg. Pada bonus play setelah touchdown, sekali lagi tim offense LS berhasil mengecoh pertahanan seaborg. Syefi berhasil menangkap bola di area touchdown. Namun, touchdown tersebut harus dianulir karena prito pareto lebih melakukan false start.

      Seaborg pun tidak diam saja. Mereka langsung membalas lewat touchdown gaza yang juga berhasil mengecoh pertahanan LS. Bonus play pun berhasil dilakukan oleh seaborg sehingga membuat mereka berbalik unggul menjadi 6 - 7. Tertinggal, LS semakin menekan seaborg. Ardha masuk menggantikan ivan sebagai QB dan berhasil melakukan beberapa trick play. Kembali menjalankan trick play andalan, LS berhasil mencetak touchdown melalui hasbi azhar. Namun sayang, robbi gagal menangkap bola yang dibelokkan sedikit oleh umar. Di akhir babak pertama, seaborg kembali mencetak touchdown lewat running back mereka. Beruntung saja, seaborg gagal menambah skor lewat bonus play.

      Babak kedua berjalan begitu ketat. Kedua tim bermain dengan baik. Ardha75 berhasil...[Read more...]



10/28/13

Apakah grafik permainan LS menurun drastis ?


Kiri : Zaqi (1), Prito Pareto (9), Ryan praja (6), Risky (69)

      Sepertinya saat ini, lobster spartan sedang dalam kondisi terburuknya selama 2 tahun ini. Terbukti dari history match mereka yang baru saja di update oleh blog resmi LS. Sangat disayangkan, dalam 5 pertandingan terakhir yang dilakoni LS, mereka menderita 4 kali kekalahan dan hanya 1 kali draw tanpa adanya kemenangan sama sekali.

      Pada pertandingan terakhir (LS v Mix team), LS harus tunduk dengan hasil akhir 8 - 14 untuk kemenangan mix team. Sedangkan 3 kekalahan lainnya diderita ketika bermain di NFG II Jogja (V garuda jogja 2, V FF Bogor), mei lalu serta ketika...[Read more...]



10/27/13

LS Show 2 Episode 2 : Ivan 'Handsome boy' + 'Legend' [Part 2]

Kiri : Aryo (7), Grahadeden (86), Ivan (66), Robbi (25), Hasbi Azhar (10), Alvin (14)

        Ini adalah LS Show 2 episode 2. Kali ini, ivan 'handsome boy' atau 'legend' kembali muncul lagi. Bisa dibilang ini part 2 dari part sebelumnya sih hehe. Untuk yang belum baca part pertamanya, bisa klik langsung disini.
Ditemui minggu pagi (27/10) tim LSMail pun berhasil mewawancarai salah satu pemain andalan LS tersebut. Berikut ulasan lengkapnya.


Enjoy this post and don’t forget to leave your comment guys ;)
Apa pendapat anda tentang pertandingan kemarin (Lobster Spartan V Mix Team) ?
  • Walaupun kalah tapi tetep seru! Karena banyak anak - anak LS yang datang. 

Bagaimana pendapat anda tentang hasil pertandingan tersebut ?
  • Kurang puas sih menurutku. Lengah sedikit aja kita udah kemasukan, Pass-ku juga ke-intercept terus. 

Menurut anda, hal apa yang masih kurang dari Lobster Spartan ? Dan apa saja yang harus dibenahi ? 
  • Kurang chemistry aja. Kita (pemain - pemain LS) akhir - akhir ini jarang latihan bareng. Jadi, sering - sering aja latihan barengnya, biar bisa lebih kompak lagi. 

Anda kan dikenal sebagai top receiver nya LS, hampir setiap pass berhasil anda tangkap, pemain LS pun mengakui hal tersebut. Apa sih rahasianya hingga bisa jadi seperti sekarang ini ? 
  • Nggak juga. Jadi malu kalau dibilang top receivernya LS. Karena nggak semua pass selalu bisa aku tangkap. Simpel aja sih, banyak berdoa sama rajin latihan aja hehe. Oh ya, bayangin kalo bolanya itu 'orang yang berarti buat hidup kita' haha.
*Ternyata mulut legend manis juga :))

Punya tips - tips tertentu nggak supaya bisa jago nangkap bola seperti anda?
  • Nggak ada tips tertentu sih, biasa aja. Rajin latihan yang penting. 
Sebentar lagi kan pre-season udah dimulai, surabaya bowl season 2 juga sudah semakin dekat. Apa saja persiapan yang dilakukan untuk kedua ajan tersebut ?
  • Nggak ada persiapan khusus, nunggu perintah dari kapten mau nyuruh apa hehe.
Apa ekspektasi anda buat LS di pre-season mendatang atau di surabaya bowl season 2 tahun depan ? 
  • Tak terkalahkan.
 
Oh ya, bisa dibilang, surabaya bowl 2 nanti akan jadi kompetisi pertama anda karena di season pertama lalu, anda tak sempat ikut (hanya bermain 1 laga), bagaimana perasaan anda ?
  • Nggak sabar. Aku nggak sabar ingin merasakan tekanan di surbowl 2 nanti. 

Apa harapan anda untuk Lobster Spartan kedepannya ? 
  • Semoga LS bisa jadi lebih pro, lebih solid, bisa go international, pokoknya yang baik - baik lah. Kalo disebutin semuanya nanti jadi kelamaan. 

Pertanyaan terakhir. Apa pesan anda buat Lobster spartan, para pemain LS atau mungkin buat flag football sendiri ? 
  • Buat LS kalau bisa latihannya jangan cuma 1x seminggu aja. Untuk pemain LS, latihannya yang rajin, jangan datang pas ada sparing - sparing aja. Untuk flag football sendiri kalau bisa sering - sering ngadain kompetisi. 




Thank you for Ivan 'handsome boy' + 'legend' for your time 

Don't forget to leave your comment guys ;) 

First-half game : Lobster spartan V Mix team

Terjatuh : Jolly terjatuh saat menjalani latihan di alun - alun sidoarjo beberapa bulan lalu. Ivan (putih). Asa (kuning).

      Sabtu lalu (26/10), seharusnya diadakan pertandingan duel 'el clasico' antara lobster spartan v crocodile namun, terpaksa harus di ganti menjadi lobster spartan v mix team. Untuk alasan ditundanya sendiri pun masih belum begitu jelas. Walaupun begitu, pemain lobster spartan tetap semangat seperti biasa. Terbukti dengan hadir nya begitu banyak pemain lobster spartan sabtu sore lalu.

       Beberapa diantaranya adalah gandhi, pampam, tigo SH, prito pareto, robbi, sugab, fajar, dan beberapa pemain lainnya yang kembali terlihat di lapangan thor setelah lama absen mengikuti latihan rutin. Beberapa pemain 'langganan' juga terlihat hadir seperti aryo, grahadeden, ivan, syefi, jolli, ardha75, dan beberapa pemain lainnya.

      Dengan konfirmasi pertandingan yang terbilang mendadak, laga pun baru dimulai sekitar pukul 15.50 WIB. Lobster spartan turun dengan kekuatan penuhnya. Di posisi RB, duet zaq-jolly kembali ditampilkan. Sementara itu, aryo masih harus bertarung sendirian di posisi LB karena absen nya memi. Di posisi QB, ivan menggantikan ardha75 di awal - awal laga. Sementara itu gandhi kembali menjadi DL andalan LS dipertandingan tersebut sama seperti NFG II mei lalu.

      Namun sayang, LS harus kecolongan angka lebih dahulu dari mix team. Mix team pun berhasil menambah skor menjadi 0 - 8 setelah berhasil melakukan touchdown di bonus play. LS pun tak mau kalah, mereka mengancam lewat run combination play antara zaqi dan jolly. Namun, disisi lain, mix team berhasil...[Read more...]



10/24/13

El Clasico jilid #11


Kiri : Grahadeden (86), Ardha75 (75)

      El clasico. Duel panas antara tim pengoleksi gelar terbanyak liga FF di surabaya antara crocodile (1 SFFL, 1 Surbowl) melawan lobster spartan (2 SFFL) kembali terjadi. Kali ini, duel bertajuk el clasico ini akan diadakan sabtu sore esok (26/10) dilapangan thor surabaya dengan format friendly game.

      Kedua tim kini tengah mempersiapkan diri menjelang dilaksanakannya pre-season surabaya bowl season 2 yang akan dimulai bulan november mendatang. Saat ini, kondisi kedua tim bisa dibilang berimbang karena, kedua tim sama - sama sedang mengalami 'krisis' pemain. Terlihat dengan hamya sedikitnya pemain kedua tim yang mengikuti latihan sabtu sore lalu (19/10).

      Jika dilihat dari head-to-head 5 pertandingan sebelumnya, crocodile berhasil memenangkan 2 pertandingan terakhir el clasico yang diadakan tahun 2013 ini. Sedangkan 3 pertandingan lainnya juga berhasil dimenangkan lobster spartan namun...[Read more...]




Surabaya bowl season 2 mulai januari 2014 [sedang dalam pembicaraan]


lobster spartan

      Setelah dikonfirmasi nya pre-season surabaya bowl season 2 yang akan diadakan mulai bulan november mendatang, iffa surabaya kembali memberitahukan bahwa surabaya bowl season 2 akan segera digelar. Namun, berita tersebut masih belum dikonfirmasi 100% benar.

      "Presiden iffa pusat bilang kalau merdeka bowl fix tidak diadakan tahun ini. Mungkin akan diadakan tahun depan dan menjadi ajang turnamen 2 tahunan. Maka dari itu, iffa surabaya juga akan buat beberapa kegiatan juga, nggak mungkin nggak ada kegiatan sama sekali. Untuk awal, kita adakan pre-season surabaya bowl season 2 november mendatang, baru setelah itu para tim akan masuk ke kompetisi yang sebenarnya yaitu, surabaya bowl season 2." Jelas presiden iffa surabaya, gasa.

      "Untuk tanggal dan bulannya masih akan dibicarakan nanti, jadi masih menyusul tapi, yang jelas surabaya bowl akan diadakan tahun depan, 2014. Surbowl 2 memiliki kompetisi yang...[Read more...]




10/22/13

Lobster spartan in images

SFFL II : Lobster Spartan

Kurni Elnino

SFFL III : Captain Ardha75

SFFL III : Ardha75 & PamPam

Surabaya Bowl season I : Lobster Spartan

Lobster Spartan warming up

NFG II Jogja

Running back's dannang ragil

SFFL II : Wide Receiver Grahadeden

SFFL II : Corner Back Tigo SH

SFFL II : Ardha75 & Running back's jolly

LS with coach kukuh from jogja

Celebrate the victory : SFFL III

Training @ Alun - alun sidoarjo








Charity

Home jersey design

Away jersey design


LS Charity

T-Shirt design for LSCollection



Lobster SPartan

New logo




Attack time


Quarterback's run

Kick time : Hasbi Azhar, Iqbal, Anton, Zaqi

Prepare before the match

Captain Ardha75 & Vice captain robby

Before the first match : NFG II Jogja



Lobster spartan V Bogor FF

Hasbi Azhar & Ardha75 : Before first match NFG II Jogja